Konpers Aksi Generasi Iklim
Jakarta (Kemenag) — Taman Ismail Marzuki (TIM) hari ini ramai dengan Aksi Generasi Iklim (AGI) bertema “Sehari Bermain Bersama Anak”. Even ini digelar oleh Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK), Kementerian PPPA, bersama Save the Children.
Mewakili Menteri Agama, Direktur Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Madrasah, Thobib Al Asyhar, menekankan pentingnya pelibatan ekosistem pendidikan dalam upaya penyelamatan lingkungan.
“Kementerian Agama memiliki program prioritas Ekoteologi yang menjadi bagian dari Trilogi Cinta: cinta kepada Tuhan, sesama, dan alam. Ini bukan hanya konsep, tetapi menjadi spirit utama dalam pengelolaan pendidikan di madrasah, pesantren, maupun lembaga pendidikan lainnya,” ujar Thobib dalam konferensi pers bersama di Jakarta, Sabtu (26/7/2025).
Thobib menjelaskan bahwa program ekoteologi telah diterjemahkan ke dalam berbagai gerakan nyata di lingkungan madrasah. “Kami mendorong praktik peduli lingkungan seperti gerakan zero waste, larangan penggunaan botol plastik sekali pakai, pemilahan sampah, dan gerakan bebas kertas. Semua ini untuk membentuk kesadaran ekologis sejak dini,” tambahnya.
Ia juga mengingatkan kembali bahwa Menteri Agama telah memimpin gerakan menanam pohon matoa secara nasional sebagai simbol komitmen lingkungan saat pencanangan pesantren internasional di kampus UIII Depok.
Dalam konteks perubahan iklim global yang kian mengkhawatirkan, Thobib menegaskan pentingnya peran guru dan tenaga kependidikan sebagai agen perubahan. “Kami akan mendorong seluruh guru dan tendik madrasah untuk menjadi duta ekoteologi. Mereka adalah pionir yang bisa menyuarakan dan menanamkan kesadaran bahwa perubahan iklim bukan isu masa depan, tapi ancaman nyata hari ini—dari banjir, longsor, kebakaran hutan, hingga munculnya penyakit menular yang semakin meluas,” tegasnya.
Dengan melibatkan madrasah sebagai basis edukasi yang kuat, Kemenag berharap generasi muda Indonesia tumbuh menjadi generasi beriman dan berwawasan ekologis, yang tidak hanya beribadah dengan baik, tapi juga menjaga bumi sebagai amanah Tuhan. []